87News.com,Tiakur – Pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati MBD, Benyamin Thomas Noach dan Agustikus Lekwarday Kilikili, Jumat (4/9) resmi mendaftarkan diri ke KPUD MBD.
Pasangan Benyamin – Ari diantar oleh ketua ketua DPC partai politik pengusung, serta sejumlah kader partai pengusung dan pendukung menuju kantor KPUD MBD.
Tiba di kantir KPUD MBD, pasangan Benyamin – Ari mengikuti protokol kesehatan seperti pemeriksaan suhu tubuh dan mencuci tangan, sebelum memesuki ruangan pendaftaran.
Sebelum penyerahan dokumen pencalonan dan dokumen calon, Ketua KPUD MBD Alupatty Demmy yang didampingi 4 komisioner KPUD MBD menjelaskan tentang mekanisme pendaftaran dan dokumen-dokumen yang wajib diserahkan.
Selanjutnya, pasangan Benyamin – Ari menyerahkan dokumen pendaftaran kepada KPUD MBD yang diterima langsung oleh Alupatty Demmy, yang kemudian dioeriksa dan diverivikasi.
Setelah melakukan pemeriksaan dan verifikasi oleh KPUD MBD, berkas pencalonan pasangan Benyamin – Ari dinyatakan lengkap dan diterima dan selanjutnya bakal calon bupati dan wakil bupati yang diusung PDIP, NasDem, Demokrat, PKPI dan Hanura serta dujungan dari sejumlah partai non seat ini, akan menjalani pemeriksaan kesehatan di RSUD Haulussy Ambon, yang dijadwalkan oleh KPUD MBD mulai tanggal 4 September 2020 hingga 11 September 2020.(**)