87News.com,Tiakur – “Jangan percaya kalau ada orang yang datang menemui saudara sekalian, dan berjanji akan memekarkan dusun atau desa dan lain-lainnya, karena otu adalah bohong. Saat ini pemerintah pusat tengah melakukan moratorium pemekaran wilayah. Jadi tidak ada pemekaran apapun”.
Pernyataan tersebut dilontarkan Bupati MBD, Benyamin Thomas Noach, pada kunjungan kerjanya ke Kecamatan Pualu-pulau Babar dan Kecamatan Pulau Masela beberapa waktu lalu, dalam menyikapi issue pemekaran wilayah yang tengah beredar di masyarakat, khususnya masyarakat di beberapa kecamatan di MBD saat ini.
Noach mengingatkan agar masyarakat tidak mudah terpancing issue murahan menjelang pilkada MBD yang akan digelar pada tahun 2020 mendatang.
“Issue ini sengaja dimainkan pada kelompok masyarakat paling bawah, yang tingkat pendidikannya rendah. Karena pada kelompok ini semua issue akan mudah diterima, “lanjut Noach.
Selain issue pemekaran wilayah, Benyamin Thomas Noach juga mengingatkan masyarakat, agar masyarakat waspada dan tidak mudah termakan dengan issue penerimaan pegawai K-3. Sebab sampai saat ini Pemda MBD belum melakukan penerimaan pegawai K-3
“Kalau ada yang membawa informasi ini, segera laporkan kepada aparat pemerintahan setempat, bila perlu lapor ke pihak kepolisian agar si pembawa informasi ditangkap. Pemda MBD belum melalukan penerimaan pegawai, khususnya K-3, “tegas Bupati Noach.
Pernyataan dan penegasan Bupati Benyamin Noach ini dilakukan karena sudah banyak orang yang bertanya tentang issue pemekaran dan penerimaan pegawai khususnya K-3 yang diterimanya.
“Siapapun orangnya yang menjanjikan soaln pemekaran ataupun peneraan pegawai K-3, saya pastikan itu bohong. Dan kalau ada staf saya yang berani menjanjikan ini, saya pastikan akan saya non job kan, “pungkasnya.(**)